Berapa kali Anda sudah melatih orang lain dalam sebuah pekerjaan, hanya untuk mendapati orang yang Anda latih terus menerus bertanya setiap 5 menit sekali? Orang belajar dengan menyaksikan orang jadi alih-alih mengatakan dan menjelaskan bagaimana suatu pekerjaan diselesaikan, Anda lebih baik menunjukkan proses pengerjaannya secara langsung.
Pandulah mereka melalui setiap tahap yang harus dilakukan menuju akhir hingga tuntas. Tidak lupa jelaskan alasan di setiap tindakan yang dilakukan dalam pengerjaan. Kemudian berikan kesempatan untuk bertanya secara kritis. Saat Anda mampu melayani pertanyaannya, pemahamannya akan lebih baik dan mendalam. Ini tidak hanya akan memberikan mereka dasar-dasar yang dibutuhkan untuk melakukan pekerjaan seterusnya tanpa kehadiran dan bimbingan Anda, tetapi juga mendorong Anda untuk lebih jauh menguasai pekerjaan itu seiring dengan makin banyaknya pertanyaan kritis yang menguji pemahaman Anda.(*Akhlis)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar