do-not-copy { -webkit-user-select:none; -khtml-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; user-select:none;

Kamis, 07 Juli 2011

Strategi Pemasaran dengan Memberi Gratis

Sesuatu yang gratis tentu menarik bagi banyak orang dan inilah yang sering dilakukan orang untuk memasarkan produknya. Produk yang diberikan secara gratis tidak selamanya menunjukkan bahwa produk itu buruk. Justru produk yang diberikan secara gratis bisa dijadikan acuan untuk menguji kualitas produk tersebut. Apabila produk atau jasa kita secara kualitas memang sudah layak untuk dipasarkan, tapi masih sedikit orang yang mengenal atau membeli produk atau jasa kita, salah satu Strategi Pemasaran untuk produk kita adalah dengan memberikan gratis kepada calon konsumen.
Strategi Pemasaran dengan memberikan gratis, secara umum akan tertarik menarik banyak orang untuk mencoba produk atau jasa kita dan selanjutnya mereka mau mencari dan menggunakannya. Jika memang produk atau jasa kita berkualitas, banyak orang akan mereferensikan hal tersebut kepada orang lain (bisa menjadi program iklan “dari mulut ke mulut”). Dengan demikian produk atau jasa kita yang lainnya pun juga bisa semakin dikenal dan diminati.
Jika sudah demikian maka langkah selanjutnya harus kita siapkan “amunisi” untuk memberikan penawaran lain mengenai produk kita. Produk yang kita berikan secara gratis memiliki fitur yang lebih baik lagi jika pelanggan membayar diluar yang gratis tersebut. Apabila pelanggan sudah nyaman dengan produk gratis dan mengetahui kelebihannya maka tentu ia akan mau membayar untuk yang selebihnya.
Contoh strategi pemasaran membarikan Gratis adalah, jika kita memiliki sebuah bengkel maka kita pasang spanduk bertuliskan “GRATIS” dengan tulisan mencolok. Tentu yang gratis adalah pada hal-hal tertentu misalnya gratis ongkos ganti oli, gratis ongkos servis radiator, gratis cuci kendaraan, gratis isi angin untuk ban, gratis ongkos cek rem dan lain-lain.
Fitur-fitur gratis pada bengkel tersebut tentu menarik bagi banyak orang selanjutnya tinggal kita menawarkan produk lain diluar produk yang gratisan tersebut.(Galeriukm).
Sumber:
TUNG DESEM WARINGIN, Okezone.

Tidak ada komentar: