do-not-copy { -webkit-user-select:none; -khtml-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; user-select:none;

Kamis, 26 September 2013

Cerdas dan Kreatif Berbisnis Online

Berkembangnya teknologi internet, berimbas pada bisnis online yang menjamur. Bisnis online merupakan usaha menjual produk atau jasa yang bisa dilakukan melalui internet, misal melalui sosial media, blog, toko dan pasar online, website pribadi, maupun forum. Bisnis ini dianggap sebagian masyarakat lebih menjanjikan karena peluang mendapatkan uang lebih besar, dan usaha yang dilakukan tidak berat cukup dengan online di komputer.
Kebanyakan pebisnis yang disasar adalah ibu rumah tangga yang dengan beberapa alasan ingin bekerja. Lagipula bisnis online ini sangat menggiurkan karena sistem bekerjanya dapat dilakukan tanpa meninggalkan rumah. Mengingat sulitnya mencari lahan pekerjaan di luar juga semakin membuat bisnis ini menarik. Menghasilkan uang dengan mudah, menjadi harapan ibu rumah tangga yang ingin pula menyokong nafkah keluarga.
Namun, tetap diperlukan beberapa keahlian khusus untuk menjalankan bisnis ini, seperti mengerti teknologi, cara pembayaran, paham marketing dan kewirausahaan, dan pengalaman serta pengetahuan mengenai produk atau jasa yang akan dijual. Anda memiliki ketrampilan menjualkan kembali barang dari milik orang lain (reseller) atau menjualkan barang yang Anda buat dan bisa merekrut beberapa orang untuk membantu Anda.
Beberapa bisnis sebenarnya bisa dilakukan secara online di rumah. Anda hanya perlu berpikir kreatif, dengan memanfaatkan apa yang ada di sekitar Anda. Bisnis pembuatan lilin hias, misalnya. Memang tidak umum,  namun lilin hias cukup diminati dan mudah dalam membuatnya.
Di sini dituntut kekreatifitasan dan kepekaan terhadap perkembangan mode dan seni agar membuatnya semakin menarik. Jika semakin unik bentuk dan modelnya, produk yang bisa dijadikan sebagai cinderamata ini bakal diminati. Bisa juga dengan menawarkan pembuatan secara custom (khusus) dengan memesan desain terlebih dahulu oleh calon pembeli.
Bagi Anda yang gemar mengoleksi barang-barang antik, seperti batik, uang tempo dulu, atau kolektor perangko, kesenangan ini bisa menjadi usaha prospektif yang bagus. Jejak sejarah, dan penelusuran di masa lalu disertai pengetahuan akan barang-barang klasik nan antik ini membuat nilai jualnya cukup tinggi.
Ada kemungkinan usaha ini akan merepotkan Anda karena harus berburu barang-barang langka sebagai inventaris, namun jika memang merupakan kesenangan sekaligus ingin mendapatkan penghasilan tambahan, kenapa tidak?
Ya, tak ada usaha yang tak mungkin jika Anda mau berpikir cerdas memanfaatkan apa yang ada di sekitar Anda, meski itu hanya serupa bunga. Sebagian ibu rumah tangga yang gemar bercocok tanam, tentu akan memanfaatkan lahan kosong di rumahnya untuk berkebun. Saat bunga-bunga itu mekar, Anda bisa membagi kepuasan  itu dengan merangkainya menjadi dekorasi bunga potong yang cantik.
Seperti dinukil dari laman suaramerdeka.com, usaha dekorasi bunga potong memang jarang dijual secara online. Kebanyakan orang membelinya di toko bunga atau pasar. Namun, Anda bisa melakukan terobosan lain, dengan menawarkan kemudahan. Misalnya ada orang yang membutuhkan dekorasi bunga tetapi tidak sempat membeli di luar, tawarkan saja jasa pemesanan dan antar ke tempat.
Menulis tak hanya kepuasan saat Anda berbagi pemikiran pada media kertas atau blog. Menulis menawarkan sauran ke banyak hal yang cukup menguntungkan. Semisal menjadi content writer, penerjemah atau menjadi kontributor sebuah media online. Jika memang memiliki hobi menulis, mengapa tidak disalurkan saja?
Dengan keluangan waktu sebagai ibu rumah tangga, manfaatkan waktu untuk mencari ide menulis. Menjadi penulis lewat online sekarang pun sedang marak. Tak sedikit orang-orang yang disasar penerbit buku hanya dari status media sosialnya yang menarik, namun juga dari blog atau karya tulisan mereka.
Tak dipungkiri, usaha kerajinan tangan masih menjadi primadona bisnis yang menjanjikan. Banyaknya undangan pernikahan, itu berarti membanjirnya permintaan souvenir pernikahan. Dengan memiliki kreatifitas yang cukup tinggi, usaha ini bisa diwujudkan. Souvenir pernikahan pada zaman sekarang semakin unik semakin menarik. Bisa juga mencoba beberapa usaha handicraft yang lain. (as)

Tidak ada komentar: