do-not-copy { -webkit-user-select:none; -khtml-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; user-select:none;

Kamis, 26 September 2013

COD, Metode Awal untuk Dapatkan Kepercayaan Konsumen

Kepercayaan dari konsumen merupakan "nyawa" dari bisnis online. Memperoleh kepercayaan merupakan tantangan besar bagi para pedagang untuk dapat terus meningkatkan pelayanan.
Sistem penjualan barang secara online semakin marak beriring dengan kemajuan tekhnologi. Kemudahan yang ditawarkan melalui jaringan online berjalan seiring dengan sejauh mana penjualan barang dipercaya kualitasnya sesuai harga dan kesesuaian produk yang ditampilkan di layar komputer.
Bagi pebisnis online yang baru merintis, sistem cash on delivery (COD) merupakan salah satu cara untuk memperoleh kepercayaan pelanggan. Mekanisme pembayaran yang satu ini sering dilakukan oleh pelaku bisnis online. Sebab, konsumen merasa lebih aman jika melakukan pembayaran saat barang datang.
COD merupakan salah satu alternatif untuk menghindari banyaknya pengalaman buruk yang dialami pelanggan karena produk tidak sesuai dengan tampilan atau barang tidak dikirim sama sekali. Namun, sistem ini mempunyai kelemahan. Biaya transportasi dan jangkauan pasar bisnis online Anda akan menjadi kendala.
Sistem COD tidak bisa Anda terapkan terus menerus. Sistem ini hanya dilakukan pada tahap-tahap awal memulai bisnis online. Selanjutnya, jika kepercayaan konsumen terbentuk Anda harus lebih mengandalkan sistem paket barang untuk melayani pelanggan Anda. (as)

Tidak ada komentar: