do-not-copy { -webkit-user-select:none; -khtml-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; user-select:none;

Selasa, 23 Oktober 2012

Sukses bisnis adalah soal bagaimana mengelolanya


Kadang tersentil pertanyaan di kepala kita, mengapa restoran yang dulu berjaya kini tidak ada lagi keberadaanya? Kemudian mengapa yang lainya bangkrut atau gulung tikar, Mc Donald masih tetap bertahan sampai hari ini dan mencetak uang bermilyar-milyar, padahal jualanya pun sangat sederhana, hanya ayam goreng.

Di sinilah banyak orang beranggapan sukses bisnis tergantung pada prodak yang dijual ke pasar. Sehingga ada timbul pemahaman, semakin unik sebuah ide maka semakin besar peluang sukses di pasar. Sehingga orang berlomba mencari ide bagus, ide cemerlang, sesuatu yang belum pernah ada di pasar, produk yang benar-benar unik. Mendewakan ide, yang sebagian mereka sangat cintai atau agungkan sampai kemudian beranggapan ide mereka adalah ide terbaik. Dan itu diyakini akan menghantarkan kepada kesuksesan dalam bisnis.

Kenyataanya tidak semua ide bagus menghantarkan kepada sukses dalam bisnis, bahkan dalam beberapa kasus ide bagus membuat pemiliknya berdarah-darah. Meluncurkan sebuah produk yang belum dikenal pasar membutuhkan tenaga ekstra. Belum lagi pasar yang belum siap akan menjadi kendala bagi kelangsungan bisnis kita. Apapun bisnis yang dijalankan kadang ada yang sukses menghasilkan keuntungan dan ada juga yang malah menguras banyak uang. Banyak bertebaran di sekitar kita restauran padang, warung tegal, perusahaan yang menjual kacang tanah, menjual kripik sampai air minum. Mereka pemain tunggal dan yang pasti meraka tidak mengandalkan ide bagus sebagai produknya.

Di antara mereka ada banyak yang berguguran, mungkin karena produknya jelek? Namun ada juga di antara mereka yang berhasil? Kunci sukses dalam bisnis tidak tergantung dari apa yang anda lakukan, tapi sangat tergantung dari bagaimana anda melakukanya.

Jika kita ingin berbisnis, pilihlah produk yang kita kenal dengan baik, produk yang benar-benar bisa diserap pasar, produk yang jelas-jelas akan ada yang membeli, yang sudah terbentuk pasarnya, yang pasarnya sedang berkembang, kemudian bangunlah keunggulan dengan cara bagaimana anda melakukanya.

Lalu ikutilah langkah pemain bisnis yang sukses menjalankan bisnisnya, bagaimana meraka memperlakukan pelangganya, bagaimana strategi pemasaran mereka, bagaimana mereka berhubungan dengan suppliernya, bagaimana mereka merekrut dan memilih team, bagaimana mereka membangun corporate culture, inilah yang menentukan sukses atau tidaknya bisnis.

Tidak ada komentar: