do-not-copy { -webkit-user-select:none; -khtml-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; user-select:none;

Selasa, 29 Oktober 2013

3 Cara Memberikan Masukan pada Pekerja Berprestasi

Jangan berasumsi bahwa para pegawai yang berprestasi tinggi mengetahui kenyataan bahwa mereka sebenarnya memiliki tingkat kinerja yang di atas rata-rata. Alih-alih, gunakan ketiga kiat berikut ini untuk memberikan masukan yang ia inginkan dan pantas dapatkan:
1. Identifikasi bidang pengembangan: Mungkin hanya akan ada sedikit dan bisa jadi Anda harus bekerja sangat keras untuk mengidentifikasi dan menjelaskan semuanya. Namun, bantulah para pegawai yang berprestasi ini untuk memahami apa yang menjadi bidang kepakarannya.
2. Tunjukkan apresiasi Anda: Tidak mengatakan terima kasih adalah kesalahan umum dan sederhana. Para pegawai berprestasi ini membutuhkan masukan dan pujian sebagaimana juga orang lain dan kita sendiri.
3. Berikan masukan yang cukup sering: Jangan menunggu untuk memberikan waktu evaluasi terpisah bagi mereka. Para pekerja berprestasi ini dapat tumbuh dan berkembang lebih baik lagi berkat masukan yang Anda berikan dan adalah pekerjaan Anda untuk memberikan masukan dengan lebih sering. (HBR/*Akhlis)

Tidak ada komentar: